IMG-LOGO
Home Sports Erick Thohir Targetkan Timnas Indonesia Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026
sports | sepakbola

Erick Thohir Targetkan Timnas Indonesia Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026

oleh Mikhail - 08 Maret 2025 08:50 WITA
IMG
Timnas Indonesia berpeluang besar lolos otomatis ke Piala Dunia 2026. (PSSI)

POPNEWS.ID - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, berharap Timnas Indonesia bisa lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.

Saat ini, skuad Garuda berada di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, menempati peringkat ketiga dengan 6 poin.

Untuk bisa lolos otomatis, Timnas harus finis di peringkat kedua klasemen.

Timnas Indonesia masih memiliki 4 pertandingan sisa yang akan sangat menentukan:

✅ 20 Maret 2025 vs Australia

✅ 25 Maret 2025 vs Bahrain

✅ 5 Mei 2025 vs China

✅ 10 Mei 2025 vs Jepang

Dari empat laga ini, pertandingan melawan Jepang diprediksi menjadi tantangan tersulit.

"Kalau hasilnya maksimal, posisi kedua masih bisa diraih, artinya kita langsung lolos (ke Piala Dunia), ujar Erick Thohir.

Jika Indonesia finis di peringkat ketiga atau keempat, mereka masih memiliki kesempatan lewat jalur playoff pada Oktober & November 2025.

"Kalau kita ranking tiga atau empat, ada play-off. Tapi kita fokus dulu di empat pertandingan ini, kalau bisa maksimal poinnya," lanjut Erick.

Erick menegaskan bahwa PSSI akan mengusahakan segala cara agar Timnas bisa tampil maksimal, termasuk dengan menambah pemain keturunan.

"Jangan terjebak berpikir ke Piala Dunia itu mimpi, lalu kita tidak melakukan apa-apa. Nanti kita menyesal. Sekarang kita fokus dulu untuk bisa lolos langsung," tutupnya. (*)